Ia menegaskan bahwa kondisi yayasan Az-Zikra saat ini tidak bisa dibandingkan dengan kondisi saat Ustaz Arifin Ilham masih memimpin.
"Apa yang terjadi setelah Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia, tentu tidak bisa dibandingkan dengan kondisi sekarang."
"Tentu sangat berbeda," terangnya.
Sebelumnya, yayasan Az-Zikra diketahui memiliki banyak donatur yang membantu kegiatan dakwah Ustaz Arifin Ilham.
Namun setelah Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia, banyak pengikut Az-Zikra terutama dalam lingkungan kerja tidak bisa ditampung oleh pihak yayasan Az-Zikra.
Hal itu disebabkan karena saat ini donatur Ponpes Az-Zikra sudah banyak berkurang.
Pemasukan yayasan dalam hal operasional pun sudah tidak sama seperti dengan era kepemimpinan Ustaz Arifin Ilham.
"Pada saat itu pekerja-pekerja Az-Zikra itu banyak sekali, sepemahaman saya pada saat almarhum masih hidup itu kan banyak sekali doantur ya."
"Saat ini banyak pengikut-pengikut Az-Zikra terutama di lingkungan kerja akhirnya tidak bisa kita tampung semua."
"Kenapa demikian, karena donaturnya sudah tidak ada dan pemasukan Az-Zikra dalam pengertian operasional yayasan itu tidak sama lagi seperti dulu," ucap Waly.
Atas kondisi itu, banyak yang membandingkan kondisi Ponpes Az-Zikra saat ini dengan masa kepemimpinan Ustaz Arifin Ilham.