Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ketemu Presiden Jokowi di Istana, Lenis Kogoya Sebut Punya Strategi Khusus Buat Hadapi KKB Papua, Ini Caranya

Akhsan Erido Elezhar - Rabu, 29 Maret 2023 | 16:00
Lenis Kogoya, Ketua Lembaga Masyarakat Adat Papua memberikan keterangan pers setelah bertemu Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (27/3/2023).
TribunPapua

Lenis Kogoya, Ketua Lembaga Masyarakat Adat Papua memberikan keterangan pers setelah bertemu Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (27/3/2023).

Laporan Wartawan Gridhot.ID - Akhsan Erido Elezhar

Gridhot.ID -Pimpinan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua Egianus Kogoya Cs diminta segera menghentikan aksi kekerasan dan pembunuhan di Papua.

Permintaan ini disampaikan Ketua Lembaga Masyarakat Adat Papua, Lenis Kogoya, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (27/3/2023).

Dilansir Gridhot.ID dari artikel terbitan TribunPapua, 29 Maret 2023, Lenis merespons kasus penyanderaan pilot Susi Air Phillip Mark Mehrtens di Kabupaten Nduga oleh Egianus Kogoya dan pasukannya.

"Lebih baik Egianus dan masyarakat Papua tidak usah bunuh-bunuhan, mari kita bangun karena sudah dikasih provinsi. Dari satu provinsi, dua provinsi, sekarang 6 provinsi, ngapain kita berantem bunuh-bunuh orang terus?" kata Lenis kepada sejumlah wartawan.

Lenis mengau punya visi yang sama dengan kelompok Egianus, yakni mewujudkan kesejahteraan bagi masyarakat Papua.

Bedanya, kata Lenis, kelompok Egianus ingin memerdekakan Papua dengan melepaskan diri dari Indonesia.

Sedangkan ia ingin memerdekakan Papua lewat jalan pendidikan, kesehatan, dan ekonomi.

Menurut Lenis, keinginan Egianus Kogoya sebetulnya sudah terjawab dengan pemekaran wilayah yang dilakukan oleh pemerintah pusat.

Untuk itu, ia berjanji akan menggunakan pendekatan hati agar kelompok Egianus tidak lagi melakukan kekerasan, termasuk dalam kasus penyanderaan pilot Susi Air.

Baca Juga: 7 Tanggal Lahir Pria Berkelas Menurut Primbon Jawa, Rezekinya Konon Paling Deras dan Punya Bakat Luar Biasa

Source :Kompas.com TribunPapua.com

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x