Pekerjaan itu dilakoni Benjo jauh sebelum mentas di dunia hiburan.
"Itu ngejok kursi, itu lho kursi sofa, dia membenahi," kata putra sulung Benjo, Ridwan, Jumat (26/5/2023).
Di sela-sela reparasi kursi, Benjo tidak jarang mengambil pekerjaan pembawa acara di pagelaran keroncong.
"Terus dia kan keroncong awal mula, MC," terang Ridwan.
Ridwan menurutkan, mendiang ayahnya juga sempat menjadi pembawa acara dipagelaran campursari sebelum akhirnya bergabung dengan grup band lawak Teamlo.
"MC terus habis itu campursari, habis itu ajak Teamlo gabung itu," tambah Ridwan.
Almarhum diceritakan oleh Ridwan akhirnya bergabung dengan Teamlo sekitar tahun 1997.
"Antara 1996-1997, tahun 1998 itu Bapak sudah latihan sama Teamlo, waktu reformasi itu," pungkasnya.
Nama Benjo semakin melejit sebagai salah satu personel terlucu Teamlo kala itu, sampai mengantarkan orang asli Margorejo, kampung yang berbatasan dengan Stasiun Balapan Solo bisa menjadi artis Ibu Kota.
Dalam podcast Mohamad Toha yang tayang pada tahun 2022, Benjo sempat menceritakan sedikit kisah masa kecilnya.
“Saya lahir di Margorejo etan Balapan (sebelah timur Stasiun Balapan)," tutur Benjo.