Namun, beberapa waktu kemudian, kebenaran di balik kasus Audrey terungkap.
Hasil visum Audrey yang dirilis pada 10 April 2019 lalu bertolak belakang dengan pengakuan Audrey.
Hasil visum menyatakan Audrey keadaan sehat secara jasmani.
Tidak menunjukkan adanya tanda-tanda pengeroyokan di bagian tubuh Audrey.
Meskipun secara psikis Audrey dinyatakan mengalami trauma.
Beberapa fakta yang diungkap Audrey juga dianggap tak selaras dengan apa yang terjadi sebenarnya.
Karena itulah, publik beranggapan bahwa pengeroyokan itu hoaks semata.
Publik yang awalnya bersimpati dengan Audrey sempat berbalik mencibir.
Kemudian, hasil persidangan kasus Audrey,tiga pelaku divonis bersalah oleh majelis hakim.
Dilansir dari TribunnewsBogor.com, dulu viral karena dituduh jadi pelaku perundungan Audrey, Nabila Echa kini jadi sosok yang mengejutkan.
Seperti diketahui, sosok Nabila Echa pada 2019 lalu sempat viral lantaran kasus perundungan dan tagar Justice for Audrey.