GridHot.ID - Pemerintah melalui Kemenpan RB telah menetapkan formasi CPNS 2023 dan PPPK.
Formasi CPNS 2023 dan PPPK lebih memberikan peluang bagi honorer.
Jumlah formasi CPNS 2023 dan PPPK yang ditetapkan sebanyak 572 ribu.
Dikutip dari TribunGayo, formasi 572 ribu CPNS 2023 dan PPPK setelah dipangkas dari sebelumnya 1 juta formasi.
Kini, CPNS 2023 tidak hanya menyediakan formasi PPPPK.
Menteri PAN RB Abdullah Azwar Anas mengatakan pemerintah juga membutuhkan formasi untuk fresh graduate atau lulusan baru.
Untuk formasi fresh graduate, menurutnya, yang dibutuhkan di antaranya adalah talenta digital.
Menteri PANRB pun menjabarkan presentase porsi kebutuhan untuk formasi fresh graduate dan PPPK.
"Karenanya tahun ini ada rekrutmen PNS untuk talenta digital khusus fresh graduate. Komposisinya seperti apa tahun ini dan tahun depan? tahun ini, komposisinya 80 persen PPPK dan 20 persen fresh graduate. Tahun depan, 30 persen fresh graduate dan 70 persen PPPK. Karena ini memang banyak mandat yang harus kami selesaikan," katanya.
Hal itu dikemukakan saat memberikan keterangan pers dalam Rapat Koordinasi Pengadaan ASN, di Jakarta, Kamis (3/8/2023), dikutip Tribun Jogja dari laman kompas.com.
Azwar Anas menjelaskan, ahli digitalisasi dibutuhkan untuk mengefisiensikan jumlah pegawai pemerintahan.
Source | : | Tribunjogja.com,Tribungayo.com |
Penulis | : | Septia Gendis |
Editor | : | Septia Gendis |
Komentar