"Mereka dapat keuntungan kami mendapat kerugian. Sehingga ada pemboikotan di beberapa wilayah, kota, sampai hampir saja ada beberapa sponsor yang mau membatalkan. Namun demikian, kami tetap dapat memberikan keyakinan Radja bukan maling," ucap Sunan.
Rana Arinansyah selaku manajer grup Radja juga memastikan banyak kerugian yang dialami pihaknya akibat konten tersebut.
"Banyak ya, kami dari manajemen sempat sharing, ruginya kami enggak bisa hitung berapa, yang jelas banyak dari kerugian itu," jelas Rana.
Pihak Radja tidak menyebutkan secara spesifik materi yang dibahas di podcast Dunia MANJI.
Sebagai informasi, podcast Dunia MANJI yang membahas tentang band Radja berjudul "Tuntut Ian Kasela 20 Milyar, Pencipta Lagu Cinderella Akan Tempuh Jalur Hukum ! Duduk Bareng Anji".
Video berdurasi 40.45 menit itu diunggah di YouTube pada 4 Agustus 2023.
Sebagai informasi, pihak manajemen Radja telah melaporkan akun YouTube Dunia MANJI atad kasus dugaan pencemaran nama baik pada Senin (14/8/2023) di Polda Metro Jaya, Jakarta.
Dilansir dari wartakotalive.com, Band Radja mendatangi Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Senin (14/8/2023).
Di Polda Metro Jaya, Band Radja melaporkan kanal YouTube Dunia Manji milik musisi Anji Manji.
Konten tersebut diduga mencemarkan nama baik Band Radja.
Laporan Band Radja itu tercatat di nomor perkara LP/B/4764//VIII/2023/SPKT/Polda Metro Jaya.