Find Us On Social Media :

Risma Minta Maaf dengan Suara Parau Sambil Sujud Pegang Kakinya, Dokter Ini Sebut Ada Salah Paham: Saya Ngomong Apa Adanya

Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini

Dilansir dari Tribunnews.com, sebelum melakukan aksi tak terduga itu, Risma memang sempat terlibat dialog langsung dengan dokter tersebut.

Kebetulan, dr Sudarsono menyampaikan perihal overload-nya rumah sakit hingga warga yang masih didapati tak patuh protokol kesehatan.

"Saya sebetulnya juga merasa ya apa gitu ya, tapi saya ngomong apa adanya," kata dr Sudarsono saat ditemui seusai pertemuan tersebut.

Baca Juga: Jadi Salah Satu Wilayah dengan Infeksi Corona Paling Berbahaya di Indonesia, Jawa Timur Nyatanya Mampu Ubah Zona Merah Jadi Kuning Dalam Sekejap, Sampai Beri Kado Ratusan Motor Trail, Begini Rahasia Khofifah

Menurut Sudarsono, saat dialog itu dia menyampaikan apa yang terjadi di lapangan.

Namun, dia tak menyangka hal itu nampaknya memicu Risma sujud hingga dua kali sambil menangis dalam rapat audiensi yang digelar oleh Pemkot bersama Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Surabaya itu.

Salah satu yang disorot juga perihal koordinasi.

Baca Juga: Bantu Lima Daerah Bisa Turun Status Jadi Zona Kuning, Khofifah Tak Tanggung-tanggung Beri Apresiasi ke Kodim dan Polres, 100 Motor Siap Diberikan

"Ya mungkin beliau salah paham dikira usahanya belum, padahal usaha beliau dan semua pihak sudah maksimal," kata Sudarsono.

Kata Sudarsono, overloadnya rumah sakit itu salah satunya lantaran proporsi pasien yang masuk dan keluar tak seimbang.