Find Us On Social Media :

Bolak-balik Dicari Warganya untuk Dimintai Tanda Tangan, Pak Kades Ditemukan Tewas Tergantung di Pohon Belakang Kantornya Tanpa Tali, Ini Kata Polisi

Kepala Desa Mbobhenga, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, berinisial AK (47) ditemukan tergantung tanpa tali di belakang Kantor Desa pada Jumat (28/8/2020)

Kemudian Fulbertus bersama Florianus memanggil namun tidak ada jawaban. Mereka lalu masuk ke dalam Kantor Desa dan berusaha mencari AK dan stafnya.

Beberapa menit mencari, mereka tidak menemukan seorang pun baik di dalam kantor maupun di luar Kantor Desa. Fulbertus juga sempat melihat tas kerja AK berada di atas meja di aula Kantor.

Mereka berdua lalu meninggalkan Kantor Desa dan menuju ke Desa Tendambepa. Keduanya kembali lagi ke Kantor Desa Mbobhenga namun Kantor masih dalam keadaan kosong dan tidak ada seorangpun yang berhasil dijumpai.

Baca Juga: Cuma Selang Satu Jam, 2 Ledakan Bom Bunuh Diri Filipina Makan Korban Puluhan Tentara dan Warga Sipil, Petinggi Militer Menduga ISIS Jadi Biang Keroknya

Selanjutnya, Fulbertus dan Florianus pergi ke kampung Tendabhera Desa Mbobhenga dan menyampaikan bahwa AK tidak ada di Kantor Desa kepada Sekdes Hermanus Juma dan warga yang sedang membangun rumah.

Setelah mendengar pembicaraan Fulbertus, sponta Ignasius Yosep Sago mengajak, Gaudensius Maimaku untuk mencari AK di Kantor Desa. Namun setelah dicari, AK tidak ada di Kantor Desa.

Ignasius dan Gaudensius keluar dari Kantor Desa. Saat berada di luar datanglah Stefanus Efensus Heta.

Baca Juga: Ngarep Dapat Cinta Atta Halilintar Hingga Dibully Netizen, Clara Gopa Coba Bunuh Diri, Sang Biduan: Namanya Orang Suka, Apapun Aku Lakuin

Mereka bertiga menuju ke Kampung Orakose Desa Tendabhera untuk mencari AK, namun di Kampung Orakose AK tidak ditemukan.