Find Us On Social Media :

Tiba-tiba Menangis dan Merintih dengan Mata Terpejam Seolah Merasa Kesakitan, Seorang Mempelai Wanita Kesurupan Saat Resepsi, Kerabat Sebut Kurangnya Syarat Tradisi Jadi Penyebab

Mempelai wanita diduga kesurupan di tengah acara resepsi pernikahan diduga karena syarat tradisi kurang

Setelah diunggah pada Minggu (13/9/2020), sontak videonya itu menjadi viral dan menarik perhatian warganet di media sosial.

Dalam video yang beredar, tampak pasangan pengantin yang berasal dari Desa Tambalalung Kecamatan Bataguh Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah itu sedang bersanding di atas pelaminan.

Baik pengantin lelaki maupun wanita yang mengenakan busana adat pengantin semula hendak berdiri untuk melakukan pemotretan di atas pelaminan.

Baca Juga: Dipermalukan di Atas Pelaminan, Pengantin Pria Ini Kena Hukum Polisi di Depan Pasangan dan Tamu Undangan Gara-gara Masker, Berikut Kronologinya

Baru saja berdiri, pengantin wanita langsung terjatuh dan kemudian pingsan.

Selanjutnya, video tersebut menampilkan kondisi pengantin wanita yang menangis merintih dalam kondisi mata terpejam.

Didampingi oleh pengantin pria dan orang lainnya, si mempelai wanita berbalut busana adat warna kuning itu terus mengerang seolah merasakan kesakitan.

Baca Juga: Gagal Bersanding di Pelaminan Padahal Sudah Tentukan Tanggal Pernikahan, Aurelie Moeremans Ungkap Alasan Putus dari Ello: Gila, Apa Sih yang Lu Cari?

Ia bahkan berkali-kali memanggil ibunya, sementara di sisi mempelai wanita itu terlihat warga lain berusaha mengobati si wanita.