Find Us On Social Media :

Aksi Oknum Polisi Pukuli Satpam Unisba Kecewakan Rektor, Kapolrestabes Bandung Angkat Bicara: Sudah Selesai, Nggak Usah Diungkit-ungkit Lagi!

Video polisi pukul satpam Unisba saat demonstrasi tolak UU Cipta Kerja pada Rabu (7/10/2020) lalu

Edi menyesalkan tindakan polisi tersebut dan meminta Polri agar praktik polisi tersebut tidak menjadi kebiasaan dan dianggap sebagai tindakan biasa.

Sebab, tindakan itu tidak sesuai dengan fungsi dan tugas kepolisian yang bersifat mengayomi dan melindungi masyarakat.

Dilansir dari Kompas.com, Kapolrestabes Bandung Kombespol Ulung Sampurna Jaya angkat bicara terkait pemukulan satpam dan perusakan fasilitas kampus Universitas Islam Bandung (Unisba) oleh oknum polisi saat mengamankan unjuk rasa penolakan UU Cipta Kerja.

Baca Juga: Mantan Anak Buah SBY Mengaku Biayai Demo Tolak Pengesahan UU Cipta Kerja: Kita Kasih Uang Makan

"Udah selesai sumua, jadi nggak usah diungkit-ungkit lagi," ujar Ulung kepada Kompas.com di Bandung, Rabu (14/10/2020).

Ulung mengungkapkan, tindakan sanksi disiplin terhadap anggota tentunya ada. Namun ia meminta masyarakat tidak hanya melihat dari satu sisi.

Ia menyarankan, sebaiknya jangan hanya melihat akibatnya saja, tapi juga tindakan itu disebabkan karena apa. Sebab setiap tindakan itu ada penyebabnya.

Baca Juga: Sempat Turun Langsung ke Lapangan hingga Mobilnya Nyaris Terjebak Massa, Prabowo Subianto Angkat Bicara Soal Fenomena Demo Tolak Omnibus Law: Ada Pihak yang Perkeruh Suasana

“Rekan wartawan sudah tanya belum ke mahasiswanya,” ucap dia.

Persoalan dengan Unisba, sambung dia, sudah selesai. Pihaknya sudah berkomunikasi dengan rektor dan semua sudah diselesaikan. (*)