Find Us On Social Media :

Dijanjikan Mensos Risma Rumah dan Pekerjaan, Pemulung di Jakarta Tiba-tiba Melonjak Drastis, Dinas Sosial Curiga

Hari pertama berdinas sebagai Menteri Sosial, Tri Rismahirini alias Risma menemui seorang pemulung di kawasan aliran Sungai Ciliwung, belakang kantor Kementerian Sosial.

Ngapuli pun mengaku sudah berkordinasi dengan jajaran Satuan Polisi Pamong Praja Jakarta Pusat untuk menjaring para tunawisma di wilayahnya.

"Semalam kami bersama Satpol PP menjaring 29 Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial dan semua ditaruh di GOR Tanah Abang," ucapnya.

Menurut dia, seluruh gelandangan yang sudah terjaring itu akan didata dan menjalani asesment oleh psikolog.

Dari hasil asesment itu bisa diketahui motif mereka menggelandang di jalanan ibu kota.

"Nanti hasil assesmennya tim Psikolog pasti kebaca, kenapa mereka dan ada apa," ujarnya.

Baca Juga: Hati-hati Saat Lakukan Diet, Anak Pedangdut Ini Pernah Sampai Koma 15 Hari, Dokter Sebut Kesempatan Hidupnya Hanya 50 Persen

Ngapuli pun memastikan pihaknya akan melakukan pembinaan jika mereka memang benar gelandangan yang tak mempunyai tempat tinggal.

"Kalau memang betul mereka gelandangan akan kita bawa ke panti, kita bina, beri pelatihan dan selama ini kita seperti itu," ujar dia.

Sejak dilantik sebagai Mensos pada 23 Desember 2020 lalu, Risma sudah beberapa kali melakukan blusukan di wilayah Jakarta.

Terakhir, pada Senin (4/1/2021) kemarin, ia blusukan melintasi kawasan Jalan Sudirman – Thamrin, Jakarta Pusat.

Dalam blusukan tersebut, mantan Wali Kota Surabaya itu menemukan sejumlah gelandangan yang tak memiliki rumah di Jakarta.

Baca Juga: Video Deklarasi Tentara Allah di Bandung Barat Viral, Ini Sosok Pimpinannya, Kesbangpol dan MUI Langsung Turun Tangan