Find Us On Social Media :

Palestina Bakal Tersudut, Calon Perdana Menteri Israel Punya Misi Ambisius Ini di Yerusalem, Netanyahu Bisa Terdepak Setelah 12 Tahun Menjabat

PM Israel Benyamin Netanyahu

Partai Lapid, Yesh Atid (Ada Masa Depan), memenangkan 17 kursi dalam pemilihan, yang keempat di Israel dalam dua tahun.

Tetapi jalannya menuju kekuasaan terhambat oleh blok anti-Netanyahu, yang terdiri dari banyak partai kecil dengan agenda yang saling bentrok.

Beberapa elemen sayap kanannya memandang Lapid terlalu sayap kiri untuk memimpin pemerintahan alternatif.

Netanyahu sendiri melancarkan kampanyenya head-to-head melawan Lapid, dan tak mau menganggapnya sebagai lawan yang enteng.

Baca Juga: Selundupkan Satu Ton Senjata Serta 20 Agen Rahasia, Israel Benar-benar Niat Bunuh Orang Penting Iran, Begini Akhirnya

Sementara itu, Lapid menjalankan kampanye diam-diam yang menyerukan untuk melestarikan demokrasi liberal dan menggagalkan tujuan yang dinyatakan Netanyahu untuk membentuk pemerintahan yang terdiri dari partai-partai sayap kanan, yang bergantung pada para rabi ultra-Ortodoks dan ekstremis ultranasionalis.

Lapid juga menyerukan untuk melindungi peradilan dari Netanyahu, yang sedang diadili atas tuduhan korupsi dan yang bersama dengan sayap kanan dan sekutu agamanya, bermaksud untuk mengekang kekuasaan Mahkamah Agung dan mungkin mencari semacam kekebalan dari penuntutan.