Find Us On Social Media :

Rizieq Shihab Bongkar Perjanjiannya dengan Wiranto dan Tito Karnavian Saat di Arab, Singgung Masalah Pemerintahan Jokowi Hingga Sebut PKI

Habib Rizieq Shihab

Surat tersebut kemudian dibawa ke Jakarta, diperlihatkan serta ditandatangani juga oleh Ketua Umum MUI Pusat Ma’ruf Amin yang kini menjadi Wakil Presiden RI.

"Di antara isi kesepakatan tersebut adalah 'stop semua kasus hukum saya dan kawan-kawan'," kata Rizieq.

Dalam perjanjian itu, kata Rizieq, dia siap mendukung semua kebijakan pemerintahan Jokowi Widodo selama tidak bertentangan dengan ajaran agama Islam dan konstitusi Negara Indonesia.

"Dan saya juga dua kali bertemu dan berdialog langsung dengan Kapolri Jenderal Polisi (Pur) Muhammad Tito Karnavian pada 2018 dan 2019 di salah satu hotel berbintang lima di dekat Masjidil Haram Kota Suci Mekkah," ujar Rizieq.

Dalam dua pertemuan tersebut, ujar Rizieq, dia menekankan bahwa dia siap tidak terlibat dengan urusan politik praktis terkait Pilpres 2019 dengan tiga syarat.

Baca Juga: Tak Diakui Farhat Abbas Hingga Baru 2 Kali Seumur Hidup Ketemu Ayahnya, Nasib Gusti Rayhan Sungguh Tak Terduga, Kini Sukses Jadi Artis Layar Lebar