Find Us On Social Media :

Benarkan Beras Bantuan yang Bau Busuk dan Bewarna Kekuningan dari Programnya, Dinsos Kabupaten Bekasi Keluarkan Pembelaan: Perlu Diketahui Bagaimana Alur Distribusinya!

Ilustrasi Beras

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kata dia, warga yang mengeluhkan kualitas beras tidak layak konsumsi itu sebanyak satu keluarga dari total 1.130 kepala keluarga penerima manfaat di desa itu.

“Dari pengecekan kami, ada satu warga yang memberitakan (mengeluhkan kualitas bantuan) tersebut. Harusnya warga yang merasa kualitas berasnya jelek, segera kembalikan ke E-Warong. E-Warong siap ganti kalau ada kebutuhan pokok yang rusak atau tidak memenuhi kualitas,” ucapnya.

Baca Juga: Ibunya Sampai Syok Berat, Mikhayla Buat Nia Ramadhani Sesak Napas Gara-gara Meliuk-liuk Genit Saat Belanja di Mall, Sang Artis: Gue Nggak Kuat!

Kustanto menyatakan Dinas Sosial Kabupaten Bekasi siap untuk dimintai keterangan oleh aparatur penegak hukum terkait kualitas beras bantuan sosial yang dikeluhkan warga tersebut.

Pihaknya bahkan sudah memenuhi panggilan polisi untuk menjelaskan perihal beras bantuan sosial itu beberapa waktu lalu.

Dinas Sosial akan mengevaluasi kualitas bahan pangan yang dikeluhkan warga agar kejadian serupa tidak terulang melalui koordinasi dengan Kemensos RI untuk menantau alur distribusi bahan pokok di setiap E-Warong. Tujuannya, agar beras yang diberikan kepada keluarga penerima manfaat terjaga kualitasnya.

(*)