Find Us On Social Media :

Heli AH-64 Apache Diterjunkan TNI dan US Army di Super Garuda Shield 2022, Spesifikasinya Ternyata Tak Main-main, Intip Fitur Andalannya yang Mampu Hancurkan Sasaran

Helikopter Serang AH-64 Apache

GridHot.ID - Super Garuda Shield 2022 merupakan latihan bersama tahunan antara TNI dan Komando Indo-Pasifik AS (Indopacom) yang dirancang untuk memperkuat interoperabilitas, kemampuan, rasa saling percaya, dan kerja sama antarpersonel negara peserta dalam suatu operasi.

Dilansir GridHot dari intisari-online.com sebelumnya, latihan gabungan bersama Super Garuda Shield 2022 dilaksanakan pada 1-14 Agustus 2022.

Selain Indonesia sebagai tuan rumah, latihan ini diikuti 13 negara sahabat, yakni meliputi Amerika Serikat, Australia, Malaysia, Jepang, Singapura, Perancis, Inggris, Papua Nugini, Timor Leste, India, Kanada, Selandia Baru, dan Korea Selatan.

Selain digelar di Puslatpur Baturaja, latihan ini juga berlangsung di lokasi lain, yakni di Perairan Dabo Singkep, Kepulauan Riau, Daerah Latihan Kodam VI/Mulawarman, Amborawang, Kalimantan Timur dan Bandara Sultan Mahmud Baharuddin, Palembang, Sumatera Selatan

Sejumlah alutsista andalan TNI pun dikerahkan dalam Super Garuda Shield 2022 ini.

Dilansir dari bangkapos.com, helikopter tempur AH-64 Apache milik TNI AD dan militer Amerika Serikat Bakal unjuk gigi dalam Super Garuda Shield 2022.

Selain helikopter tersebut, beragam persenjataan canggih dan kapal perang bakal meramaikan gelaran akbar tersebut.

Adapun alat utama sistem persenjataan (alutsista) TNI yang dikerahkan meliputi, senjata AV-LMU (Astros), AV-RMD, AV- PCC, AV-Meteo, AV-UCF, AV-OFVE, Meriam 105 KH 178, dan Reo.

Kemudian helikopter AH-64 Apache, helikopter Bell-412, helikopter HS 1311, kapal perang KRI Makassar-590, KRI Bung Tomo-357, KRI John Lie-358, KRI Frans Kaisiepo-368, BMP-3F, Armoured Amphibious Vehicle (LVT-7), pesawat Boeing 737 dan pesawat tempur F-16.

Baca Juga: Super Garuda Shield 2022 Bikinnya Bangga Hingga Utang Budi ke Indonesia, US Army Pacific Apresiasi TNI: Saya Sangat Terhormat

Sedangkan Amerika Serikat mengerahkan Himars, Meriam 105 M119, helikopter AH-64 Apache, helikopter UH-60 Blackhawk, Drone RQ-7 Shadow, Radar Q 50, USS Charleston (LCS-18), USS Green Bay (LPD- 20), dan Landing Craff Air Cushion (LCAC).

Singapura mengerahkan kapal perang RSS Resolution-208, RSS Supreme-73, dan SAF C 130-J.

Latihan bersama Super Garuda Shield 2022 ini sendiri resmi dibuka Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa melalui prosesi upacara di Pusat Latihan Tempur (Puslatpur) TNI Angkatan Darat di Baturaja, Kabupaten OKU, Sumatera Selatan, Rabu (3/8/2022).