Find Us On Social Media :

Tertunduk Meski Tangannya Tak Diborgol, Ini Tampang Anggota Densus 88 yang Bunuh Sopir Taksi Online, Habiskan Rp 90 Juta untuk Judi

Ini Tampang Anggota Densus 88 yang Bunuh Sopir Taksi Online

Ia menuturkan, rekonstruksi akan digelar di Mapolda Metro Jaya sekira pukul 10.00 WIB.

Selain Bripda HS, ada juga jaksa penuntut umum, forensik hingga keluarga korban akan dihadirkan langsung dalam rekonstruksi.

"Yang dilibatkan dalam rekonstruksi ini, yaitu pihak-pihak yang berkaitan dengan peristiwa pidana yang direkonstruksikan," kata dia.

"Termasuk pihak jaksa penuntut umum dan forensik yang turut menangani perkara dugaan tindak pidana pembunuhan tersebut," sambungnya.

Trunoyudo menuturkan, total ada 37 adegan yang akan diperagakan dalam rekonstruksi.

"Ada 37 adegan rekonstruksi yang merupakan rangkaian peristiwa. Sebelum kejadian, saat kejadian, dan pasca kejadian hingga tertangkapnya tersangka HS, yang meliputi daerah Tangerang, Bekasi, dan Jakarta serta Depok," kata dia.

Menurut Trunoyudo, alasan rekonstruksi digelar di Mapolda Metro Jaya lantaran rangkaian peristiwa terdiri dari berbagai lokasi.

"Karena TKP terdiri dari beberapa lokasi, maka pelaksanaannya di Polda Metro Jaya. Akan dirangkaikan pada saat rekonstruksi," ujarnya.

"Dan hal ini sesuai dengan Pasal 5 dan 7 KUHAP tentang tindakan lain yang bertanggungjawab," lanjut dia.

Trunoyudo menyebut bahwa kegiatan rekonstruksi adalah kepentingan penyidikan.

"Oleh penyidik untuk menguji keterangan saksi, barang bukti, dan keterangan tersangka. Sesuai dengan ketentuan Pasal 24 ayat (3) Perkap Nomor 6 Tahun 2019, tentang penyidikan tindak pidana," kata dia.

Baca Juga: Suaminya Meregang Nyawa di Tangan Anggota Densus 88, Istri Driver Taksi Online Cuma Bisa Nangis Saat Minta Ditunjukkan Satu Hal