Find Us On Social Media :

Bisa Kendalikan Asam Lambung hingga Terhindar dari Refluks, Ini Menu Buka Puasa untuk Penderita Maag

ilustrasi makanan berbuka untuk penderita maag Resep Nasi Tim Udang Telur

Kurma mengandung 11,8 gram serat yang baik untuk melancarkan sistem pencernaan Anda.

Tidak hanya itu, makan kurma saat puasa juga dapat membantu mengendalikan keseimbangan asam dan basa dalam tubuh.

Ini artinya, organ lambung Anda pun akan terlindungi dari kadar keasaman berlebih yang dapat meningkatkan gejala asam lambung.

Dengan mengonsumsi tiga butir kurma saat sahur dan tiga butir kurma saat berbuka puasa, gejala sakit maag yang dirasakan akan berkurang secara perlahan.

2. Kentang tumbuk (mashed potato)

Kentang merupakan sumber karbohidrat yang baik untuk penderita maag.

Ini karena kentang mengandung alkalin yang dapat membantu menetralkan asam lambung sehingga mencegah sakit maag kambuh.

Cara pengolahan kentang yang tepat untuk penderita maag adalah dengan direbus atau dikukus.

Namun, kalau Anda bosan dengan hidangan kentang rebus, coba kreasikan menjadi kentang tumbuk atau mashed potato yang lebih menggugah selera.

Tidak hanya mengurangi gejala asam lambung, konsumsi kentang tumbuk juga dapat mendongkrak energi Anda saat berbuka puasa.

Agar kebutuhan vitamin dan mineralnya tetap terjaga, lengkapi menu kentang tumbuk Anda dengan asupan sayuran seperti brokoli.

Baca Juga: Bisa Bikin Tenggorokan Lega Waktu Buka, Air Kelapa Nyatanya Bisa Atasi Maag Kambuh saat Puasa, Ini Aturan Minumnya