Find Us On Social Media :

Kuras Uang Keluarga Korban Rp 241 Juta, Oknum Polisi Militer TNI AL Ini Nekat Habisi Nyawa Eks Casis Bintara, Begini Kronologinya

Dua pelaku pembunuhan Iwan Telaumbanua dibawa ke Padang, Sumatera Barat. Ini Penjelasan Dandenpom Lanal Nias Mayor Laut (PM) Afrizal.

Dari informasi yang ada, korban dibunuh dengan cara ditikam perutnya oleh Serda Adan Aryan Marsal dan rekannya bernama Alvin, lalu jenazah korban dibuang ke jurang di Sawahlunto.

Selama itu pula, pelaku ini terus meminta uang kepada keluarga korban, dengan dalih berbagai keperluan.

"Kami berharap modus dan pelakunya segera diungkap. Itu yang kami harapkan," kata Yason pada Tribun-medan.com, Jumat (29/3/2024) malam.

Yason bilang, sejauh ini jenazah mendiang Iwan Sutrisman Telaumbanua belum ditemukan.

Hanya saja, ada informasi yang menyebutkan, bahwa pada 31 Desember 2022 silam, sempat ada ditemukan mayat laki-laki tanpa identitas di daerah Sawahlunto.

Namun belum dapat dipastikan apakah itu jenazah korban atau bukan.

"Kami meminta kepada TNI AL, jika jenazah korban sudah ditemukan, keluarga sendiri yang harus membawa jenazahnya," kata Yason.

Ia berharap jenazah korban bisa secepatnya ditemukan, untuk bisa dimakamkan secara layak di kampung halaman korban.

Kemudian, kata Yason, keluarga meminta agar kerugian yang dialami keluarga korban diganti sepenuhnya oleh terduga pelaku.

Apalagi barang milik korban, seperti ATM dan handphone juga raib.

"Kami juga meminta agar pelaku dipecat dan dijatuhi hukuman sesuai undang-undang yang berlaku di negara republik ini," tegas Yason.

Baca Juga: Nyamar Jadi Pembeli, Bos Madu Bunuh Mantan Anak Buah di Serang Banteng, Tekuak Aksi Kejianya Dipicu Masalah Ini