Laporan reporter Gridhot.ID, Nicolaus Ade Prasetyo
Gridhot.ID - Kasus pemukulan seorang pegawai hotel oleh oknum Pilot maskapai Lion Air akhirnya berujung pada proses hukum.
Diduga hanya karena sang pegawai hotel tak menyeterika baju sang pilot dengan rapi, ia pun mendapatkan tinju bertubi-tubi dari sang pilot.
Peristiwa itu pun terekam CCTV dan viral setelah tersebar melalui media sosial.
Baca Juga : Pihak Lion Air Angkat Bicara Soal Kasus Pemukulan Pegawai Hotel oleh Oknum Pilot Maskapainya
Seorang pegawai Hotel yang menjadi korban pemukulan oknum pilot tersebut akhirnya memutuskan untuk mengusut kasusnya ke meja hijau.
Dilansir Gridhot.ID dari Kompas.com (3/5/2019), pria berinisial AR (28) yang diduga menjadi korban pemukulan merupakan pegawai La Lisa Hotel Surabaya.
AR bersama pihak hotel dan kuasa hukumnya melaporkan kasus pemukulan itu di SPKT Polrestabes Surabaya.
Baca Juga : Viral Aksi Nekat Pemuda Mesir, Panjat Piramida Agung Giza dan Lempari Petugas Keamanan dengan Batu
Oleh polisi, AR juga sempat dimintai keterangan sekitar lima menit.
Pihak kepolisian kemudian menerbitkan laporan polisi nomor STTLP/B/440/V/Res.1.6/2019/SPKT/JATIM /RESTABESSBY.