"Untuk panitia, kalau bisa yang lebih adil lagi. Kalau memang menggantikan saya, ya gantikan yang dengan yang ikut seleksi, yang lebih pantas dari saya. Jangan yang nggak ikut seleksi dimasukkan waktu karantina," sambungnya.
Belakangan terungkap sosok yang menggantikan posisiKoko di paskibra kabupaten bukanlah orang biasa.
Lewat wawancaranya yang dilansir dari YouTube Official iNews (13/8/2019),Kokomenduga orang tersebut adalah anak bupati.
"Kemarin belum kenal tapi sekarang sudah, si Doni. Dengar-dengar anak bupati kak," ucap Koko.
Kabid Pemuda Dispora Labuhan Batu, Awaluddin Siagian mengatakan pemilihan anggota paskibra adalah kebijakan dari bupati.
"Untuk bupati sendiri, itu adalah kebijakan untuk pembinaan kedisiplinan dan juga untuk menyalurkan bakat anak tersebut," jelas Awaludin seperti dikutip Gridhot.ID dari YouTube Official iNews.
Namun, saat ditanya terkait Koko yang dikeluarkan secara sepihak dari tim paskibra, Awaluddin enggan menjawab.
"Kalau itu kebijakan dari pimpinan kita, kalau sejauh ini mengenai itu pimpinan yang bisa menjelaskan hal itu," tandasnya.