Gridhot.ID - Daerah kini justru terancam mengalami penyebaran virus corona akibat banyaknya warga yang melakukan mudik di tengah wabah ini.
Pemerintah kemudian memutuskan agar daerah bisa menyediakan rumah karantina bagi para pemudik.
Namun Sragen sepertinya tidak akan membangun rumah karantina seperti yang diperintahkan.
Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati membeberkan alasannya tidak mau membuat rumah karantina bagi pemudik.
Hal itu disampaikan Yuni melalui tayangan Youtube Talk Show tvOne (6/4/2020).
Kala daerah lain sibuk menyediakan tempat karantina bagi warganya yang mudik, Yuni justru mengaku ogah membuat tempat karantina untuk warganya.
Yuni mengungkapkan, ia lebih memilih membentuk Satgas Covid-19 di setiap desa.
Dijelaskan Yuni, Satgas Covid-19 disetiap desa itu bertugas hingga tingkat RT.
"Kami mengaktifkan atau membentuk Satgas Covid-19 di setiap desa yang bertugas sampai dengan tingkatan RT,"