Gridhot.ID - Konflik Amerika Serikat dengan China sepertinya makin panas tak terkendali.
Akhir-akhir ini bahkan terjadi lagi ketegangan di antara keduanya.
Seorang warga negara China baru saja diamankan oleh otoritas Amerika Serikat (AS) saat akan terbang pulang ke negaranya.
Orang tersebut ditangkap saat berada di bandara Los Angeles pada Minggu (7/6/2020) kemarin.
Xin Wang, datang ke AS pada bulan Maret 2019 yang lalu dari China.
Dalam kedatangannya ke negeri Paman Sam, Wang mengaku sebagai peneliti yang bermaksud untuk melakukan penelitian.
Sesuai laporan yang diumumkan oleh Kantor Pengacara AS di San Francisco dan FBI dalam pernyataan bersama, mengungkap kedok pria China tersebut.
Wang ternyata bukanlah peneliti melainkan salah satu anggota Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA).
Saat dimintai keterangan oleh pihak otoritas setempat, Wang pun akhirnya mengaku atas penyamarannya tersebut.