Ia mengatakan tak ingin ikut campur lagi jika Ridho kembali terjerat kasus narkoba.
"Saya wanti-wanti sama dia kan, Dho kalau kamu kerjain ini lagi papa insaf lho papa gak ikut campur, papa angkat tangan, silahkan atasi sendiri," ujar Rhoma.
"Siap pa gitu," kata Rhoma menirukan ucapan Ridho.
Rhoma mengaku sudah tak ingin ikut campur, ia sudah lepas tangan.
Meski Rhoma mengaku lepas tangan pada kasus Ridho, tetapi sang raja dangdut akan terus mendoakan Ridho.
"Jadi kemarin saya bilang gitu juga, Dho kita komit ya, bahwa kamu silahkan jalani sendiri, papa cuma bantu doa aja, kalau doa gak boleh putus sebagai orang tua.
Rhoma Irama juga mengaku sudah memaafkan Ridho, ia juga turut menyemangati sang anak agar terus maju dan tidak putus asa.
"Dan paap maafkan kamu, papa doakan kamu dan hadapi itu, jangan pernah putus asa dalam hidup," lanjut sang raja dangdut.
(*)