Ketua Yayasan Pemberdayaan Perempuan dan Anak (YAPPA) Sulut, Joice Worotikan mengatakan jika GPS berpendapat, peristiwa ini sungguh sangat memalukan dan mencoreng citra lembaga Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) di Sulawesi Utara.
Dipecat
Setelah BK merekomendasi pemecatan James Arthur Kojongian dari keanggotaan DPRD Ulut, otomatis pria tersebut tak memiliki jabatan lagi di partai maupun di dewan.
Bagaimana isi rekemndasi BK selengkapnya dan penjelasan Ketua DPRD Sulut?
Simak artikel di bawah ini.
dr Fransiskus Silangen menegaskan, hasil rekomendasi BK menyatakan, James Arthur Kojongian dicopot dari jabatan Wakil Ketua DPRD Sulut.
"Poin pertama saudara JAK ( James Arthur Kojongian) diberhentikan dari pimpinan DPRD Sulut.
Poin kedua, pemberhentian sebagai anggota dewan diserahkan ke Partai Golkar," kata dr Fransiskus Silangen.
dr Fransiskus Silangen menjelaskan, proses verifikasi dan klarifikasi sudah dilakukan BK atas pengaduan pimpinan, anggota DPRD, dan anggota masyarakat.
"Saya merespons situasi kondisi beredar sudah viral bukan nasional, tapi internasional melakukan verifikasi dan klarifikasi, apakah ini satu kasus benar atau tidak.
Itu sudah dilakukan BK. Dan aduan masyarakat setelah instruksi dari pimpinan DPRD saya sendiri.