Gridhot.ID - Indonesia memang sedang mengalami dampak luar biasa di wabah covid-19 kali ini.
Dikutip Gridhot dari laman Covid19.co.id, pasien covid-19 di Indonesia pada 13 Juli 2021 bertambah 47.899 orang.
Hal ini membuat total kasus yang ada di Indonesia menjadi 2.615.529.
Salah satu kisah pilu dari mereka yang terpapar covid-19 datang dari dokter umum yang satu ini.
Dikutip Gridhot dari Warta Kota, seorang dokter umum di Batam meninggal dunia di Rumah Sakit (RS) Awal Bros Batam, Selasa (13/7/2021) sore.
Diketahui, Seorang dokter umum meninggal dunia di RS Awal Bros Batam dikarenakan terpapar virus corona atau Covid-19.
Sosok dokter umum meninggal dunia akibat Covid-19 di Batam itu, yakni bernama dr Desy Randia Hartika Sagita.
dr Desy Randia Hartika Sagita adalah anak H Zukhrin yang bekerja sebagai PNS Pemerintah Kabupaten Anambas.
Sebelum meninggal dunia, dr Desy sempat menjalani perawatan intensif di rumah sakit akibat terpapar Covid-19.
"Kami masih kerabat. Ayahnya satu angkatan dengan saya di IPDN dulu," ucap Buralimar kepada TribunBatam.id.