Gridhot.ID-Media sosial tengah digegerkan dengan viralnya pembahasan soal Childfree.
Bagi masyarakat Indonesia, istilah Childfree memang belum terlalu familiar.
Namun, banyak pasangan di luar negeri yang kini mulai melakukan gerakan Childfree dalam rumah tangga mereka.
Childfree merupakan istilah yang digunakan ketika seseorang atau pasangan memutuskan untuk tidak memiliki anak atau keturunan.
Jika dilihat dari sudut pandang psikologi, keputusan childfree ini dilakukan secara sadar atas berbagai macam pertimbangan.
Tentunya, ada beragam pertimbangan sebelum seseorang atau pasangan memutuskan untuk childfree.
Mulai dari kondisi financial, mental, hingga trauma yang mungkin dimiliki sejak kecil.
Di Indonesia sendiri, keputusan childfree ini menimbulkan kontrovesi di berbagai kalangan.
Salah satunya adalah keputusan childfree sering dikira sebagai hal yang egois.