Terutama ia menyoroti dan berulang kali menyebut nama Ketua KPI Pusat.
Ketua KPI Pusat, Agung Suprio bahkan sebenarnya sudah tampil dalam vlog podcast Deddy Corbuzier.
Hotman Paris akhirnya menyebut ada kesalahan besar dilakukan Ketua KPI menghadapi kasus yang mencoreng nama institusinya itu.
Dalam sebuah postingan video IGTV, Hotman lewat akun @hotmanparisofficial akhirnya menyebut analisisnya.
Tak lupa juga, pengacara Rp 30 Miliar atau Hotman memprediksi nasib kasus KPI Pusat ini.
Awalnya, Hotman Paris menyebutkan kesalahan Ketua KPI Pusat terkait pertemuan yang dilakukan secara internal.
Tetapi, dalam momen pertemuan itu, pihak KPI tidak ikut menghadirkan pengacara korban.
Pihak KPI hanya memanggil korban, MS.
"Tadi malam di televisi, pengacara korban menyebutkan bahwa ia mengeluh katanya ada pertemuan di KPI yang dihadiri oleh korban, tapi tidak didampingi oleh pengacaranya," sebut Hotman.
Suami Agustianne Marbun ini merasa hal itu menjadi kesalahan yang bisa memicu buruknya KPI Pusat.