GridHot.ID - Dokter Tirta akhirnya hadir sebagai saksi dalam sidang Jerinx SID.
Dilansir dari tribunjateng.com, dokter bernama lengkap Tirta Mandira Hudhi menjelaskan alasan dirinya hadir sebagai saksi.
Sebelumnya, dia sempat menolak untuk dijadikan saksi pihak terlapor, yaitu Jerinx.
Pegiat sosial media ini mengaku telah bertemu kuasa hukum Jerinx dan membicarakan hal itu secara baik-baik sehingga membuatnya luluh.
"Karena pak Sugeng (pengacara Jerinx) datang ke saya baik-baik. Dia datang ke saya baik-baik menjelaskan alasannya," kata Dokter Tirta, Rabu (9/2/2022).
"Sebelumnya saya menolak pak Sugeng karena dia mention aja," bebernya.
Dikutip GridHot dari Kompas.com, Dokter Tirta dan ayah Jerinx, I Wayan Arjono menjadi saksi dalam sidang dengan terdakwa Jerinx.
Sidang ini digelar di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat, Rabu (9/2/2022).
Dari kesaksian dokter Tirta dan I Wayan Arjono, terdapat kesamaan pernyataan dari keduanya, yakni soal 'orang besar' atau atasan yang disebut berada di balik Adam Deni.
Dokter Tirta sendiri menyebut, Adam Deni pernah bilang kepadanya bahwa ada atasan yang mendorongnya untuk melaporkan Jerinx.