Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Berisiko Kanker Hingga Kolesterol, Santan dan 4 Makanan Ini Tak Boleh Dipanaskan Ulang, Meski Enak Tapi Mengancam Nyawa

Candra Mega Sari - Rabu, 16 Maret 2022 | 05:13
Ilustrasi - Makanan yang tidak boleh dipanaskan ulang
Freepik

Ilustrasi - Makanan yang tidak boleh dipanaskan ulang

Gridhot.ID - Memanaskan kembali makanan menjadi salah satu kebiasaan yang sering dilakukan masyarakat.

Namun, apakah hal itu dibenarkan?

Jika dilihat dari kaca mata sekedar enak, ya boleh saja memanaskan kembali makanan.

Tapi jika dilihat dari sisi kesehatan, ada 5 makanan yang tidak boleh dipanaskan kembali dengan alasan apapun.

Kenapa? Karena makanan tersebut jika dipanaskan kembali bisa merugikan kesehatan.

Apabila dipanaskan kembali makanan ini bisa beracun dan menjadi pemicu penyakit kanker serta kolesterol tinggi.

Untuk diketahui, memanaskan makanan yang telah masak bisa menurunkan kandungan gizi dari makanan tersebut.

Bahkan pada beberapa kasus, kondisi yang buruk akibat dari memanaskan makanan adalah mengalami gangguan pencernaan.

Mengutip GridHealth.id, berikut makanan yang tidak boleh dipanaskan kembali dengan alasan apapun.

Baca Juga: Pecinta Masakan Bersantan Tak Perlu Khawatir Lagi, Pakai 2 Cara Ini Agar Santan Jadi Bebas Kolesterol, Gampang Banget!

1. Bayam

Bayam adalah sayuran yang memiliki banyak nutrisi seperti vitamin A, vitamin C, vitamin B kompleks, vitamin K dan vitamin E.

Bayam bisa dimasak dalam berbagai bentuk makanan, tapi jika memanaskan kembali bayam yang sudah dimasak akan berbahaya untuk kesehatan.

Bayam mengandung nitrat yang jika dipanaskan secara terus menerus akan berubah menjadi nitrit, nitrit inilah yang bisa meningkatkan risiko kanker.

Mengutip independent.co.uk, mengenai bayam yang berubah menjadi nitrit dan menyebabkan kanker tidak mutlak bisa diterima dan dibenarkan.

Masih butuh penelitian, tingkat nitrit dalam bayam yang dipanaskan, juga tingkat toksikologinya, yaitu tingkat dosisnya berapa banyak bayam yang dimakan sehingga bisa membuat seseorang keracunan dan memicu kanker.

2. Santan

Masakan Indonesia banyak yang menggunakan santan dalam kuahnya.

Tentu saja makanan berkuah akan lebih nikmat apabila dimakan dalam keadaan yang masih panas.

Tapi memanaskan santan akan menimbulkan bahaya karena kandungan lemak akan berubah menjadi lemak jahat.

Baca Juga: Mitosnya di Indonesia untuk Usir Setan, Faktanya Daun Ini Ampuh Turunkan Kolesterol Jahat, Diakui WHO dan Jadi Incaran Pasar Dunia

3. Telur

Memasak telur dengan cara digoreng memang sangat praktis, cepat dan bernutrisi tinggi.

Tetapi memasaknya terlalu lama atau memanaskannya kembali dapat mengurangi nutrisi yang ada pada telur dan tidak baik untuk kesehatan.

Food and Drug Administration (FDA) mengatakan memanaskan kembali telur sebentar saja sangat berbahaya.

Jika diolah dengan tepat, telur mengandung banyak nutrisi seperti vitamin A, kalsium, vitamin B6 dan masih banyak lagi.

4. Kentang

Kentang menjadi makanan favorit orang di dunia, selain menjadikannya sebagai cemilan, kentang juga digunakan menjadi makanan pokok dan diolah menjadi berbagai makanan.

Cemilan seperti kentang goreng memang lebih nikmat jika dinikmati selagi hangat karena saat sudah kering akan berubah menjadi hambar.

Walaupun rasanya sudah hambar, kentang tidak boleh dipanaskan kembali ketika sudah dingin karena dapat menimbulkan senyawa yang beracun dan berbahaya untuk tubuh.

Baca Juga: Cara Membuat Ramuan Herbal dari Daun Kemangi yang Mujarab Obati Penyakit Asam Lambung

5. Ayam Goreng

Ayam goreng tentu saja akan lebih nikmat jika disantap dalam keadaan panas.

Makanan favorit bayak orang ini jika dipanaskan berkali-kali akan menimbulkan bahaya untuk tubuh.

Protein dalam ayam akan berubah jika dipanaskan berkali-kali dan akan menyebabkan gangguan pencernaan.

Lebih baik dipanaskan sekali saja dengan api kecil agar protein tidak berubah.

Baca Juga: Ampuh Turunkan Kolesterol Tinggi, Lakukan Hal Sederhana Ini Usai Makan Nasi Padang dan Jeroan, Nyesel Kalau Nggak Nyoba!

(*)

Source :Gridhealth.id

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x