Gridhot.ID - Putri Bupati Bogor Ade Yasin, Nadia Hasna Humaira mengunggah rekaman diduga detik-detik penangkapan ibunya oleh KPK.
Diberitakan sebelumnya, KPK melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di wilayah Jawa Barat pada Selasa (26/4/2022) hingga Rabu (27/4/2022) pagi.
Pihak yang terkena OTT di antaranya Bupati Bogor Ade Yasin dan pihak dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) perwakilan Jabar.
Mengutip Kompas.com, Ade Yasin diduga mengarahkan anak buahnya untuk menyuap 4 pegawai BPK Perwakilan Jawa Barat.
Motif Ade Yasin melakukan hal ini agar laporan keuangan Pemkab Bogor bisa meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
"AY (Ade Yasin) selaku bupati ingin agar Pemkab Bogor ingin agar dapat predikat WTP tahun 2021 dari BPK Jabar," ujar Ketua KPK Firli Bahuri dalam jumpa pers di gedung KPK, Kamis (28/4/2022) dini hari.
"Selama proses audit, diduga ada beberapa kali pemberian uang kembali oleh AY (Ade Yasin) melalui IA (Ihsan Ayatullah) dan MA (Maulana Adam) pada Tim Pemeriksa," ujar Firli.
"Di antaranya dalam bentuk uang mingguan dengan besaran minimal Rp 10 juta hingga total selama pemeriksaan telah diberikan sekitar sejumlah Rp 1,9 miliar," kata Firli.
Ketiga kini telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap pengurusan laporan keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor Tahun Anggaran 2021.
Rekaman Diduga Detik-detik Penangkapan Ade Yasin
Putri Ade Yasin, Nadia Hasna Humaira mengunggah rekaman video yang diduga detik-detik saat penyidik KPK menangkap ibunya.