Gridhot.ID - RekrutmenASN tahun 2022 hanya diperuntukan untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
MengutipKompas.com,formasiyang dibutuhkan pada seleksi CASN 2022 adalah tenaga pendidik, tenaga kesehatan dan tenaga penyuluh.
Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbudristek Iwan Syahril mengatakan, saat ini Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) sedang menyusun draf mekanisme rekrutmen guru ASN PPPK 2022.
Berbeda dari seleksi PPPK guru tahap 1 dan 2, ada kebijakan Kemdikbud pada seleksi PPPK guru tahap 3.
"Saat ini sedang menunggu terbitnya aturan mekanisme baru seleksi PPPK untuk kita sosialisasikan dan koordinasikan dengan seluruh pemda sesegera mungkin," ujar Iwan dalam Rapat Panja Formasi Guru PPPK dengan Anggota DPR Komisi X di Gedung DPR MPR Jakarta.
"Ini kami lakukan supaya bisa menyelesaikan masalah-masalah yang terjadi pada tahun 2021 dan tidak terjadi lagi pada 2022 sehingga proses rekrutmennya menjadi lebih baik," lanjutnya.
Jadi, persiapkan diri Anda secara matang sebelum menghadapi seleksi.
Sebagai informasi, materi ujian PPPK terdiri dari 4 macam, yaitu seleksi kompetensi teknis, manajerial, sosial kultural dan wawancara.
Seleksi kompetensi teknis adalah tes untuk menguji pengetahuan, keterampilan, sikap dan perilaku pelamar sesuai dengan jabatan yang dilamar.
Artinya, masing-masing pelamar akan memperoleh soal kompetensi teknis yang berbeda-beda tergantung dari jabatan yang dilamar.
Berikut adalah contoh soal kompetensi teknis Guru Sosiologi SMA, seperti dilansir dari lamanBelajarbro.id.
1. Berikut yang bukan termasuk kriteria observasi yang baik adalah....
a. Pengamatan telah direncanakan secara sistematisb. Pengamatan harus berkaitan dangan tujuan penelitianc. Pengamatan harus dicatat secara sistematisd. Pengamatan dapat dicetak dan dikontrol kebenarannyae. Pengamatan harus dilakukan dalam jangka waktu yang cukup lama
Jawaban: E
2. Perhatikan pernyataan berikut.
- Disajikan tidak berbentuk angka
- Disajikan dalam bentuk angka
- Merupakan uraian deskriptif
- Bisa menggunakan hitungan statistik
a. 1 dan 2b. 1 dan 3c. 2 dan 3d. 2 dan 4e. 3 dan 4
Jawaban: D
3. Jenis angket yang alternatif jawaban setuju dan tidak atas pilihan ganda adalah...
a. Terbukab. Tertutupc. Langsungd. Tidak langsunge. Kombinasi
Jawaban: B
4. Perhatikan data berikut
- Apatis
- Skeptis
- Analitis
- Terbuka
- Manipulatif
a. 1, 3, dan 4b. 2, 3, dan 4c. 2, 3, dan 5d. 3, 4, dan 5e. 1, 3, dan 5
Jawaban: B
5. Penelitian adalah suatu usaha untuk mengumpulkan, mencari dan menganalisis fakta-fakta mengenai suatu masalah. Definisi tersebut dikemukakan oleh...
a. Marzukib. Suprantoc. Sutrisno Hadid. Kamanto Sunartoe. Miriam Budiardjo
Jawaban: A
6. Berikut ini yang dimaksud dengan rancangan penelitian adalah...
a. Penulisan hasil penelitianb. Kegiatan untuk menemukan teori baruc. Perencanaan tertulis untuk mempersiapkan kegiatan penelitiand. Prosedur untuk memperoleh data penelitiane. Cara yang digunakan uuntuk melaksanakan prosedur penelitian
Jawaban: D
7. Dalam penelitian sosial, langkah pertama yang harus ditempuh seorang...
a. Membuat rancangan penelitianb. Menyusun kerangka tujuanc. Menyusun alat pengumpulan datad. Menentukan topik penelitiane. Memilih judul penelitian
Jawaban: D
8. Perhatikan perilaku menyimpang berikut ini.
- Melakukan perampokan dan pembunuhan
- Mengambil uang milik teman sekelas
- Tidak mau ikut bergotong royong
- Sikap boros berfoya-foya
a. (1) dan (2)b. (1) dan (3)c. (2) dan (3)d. (2) dan (4)e. (3) dan (4)
Jawaban: E
9. Beberapa contoh perilaku menyimpang
- Melakukan perampokan dan pembunuhan
- Pegawai pajak melakukan korupsi untuk kepentingan pribadi
- Penipuan oleh satu organisasi berkedok koperasi investasi
- Siswa yang terlambat datang kesekolah
- Pejalan kaki yang tidak menyebrang di zebra coss
a. (1), (2), dan (3)b. (1), (2), dan (4)c. (1), (4), dan (5)d. (2), (3), dan (5)e. (3), (4), dan (5)
Jawaban: D
10 Perhatikan ciri-ciri berikut
- Hidup berkelompok
- Menggunakan barang-barang impor
- Ketidakmampuan dan ketidakberuntungan
- Ketiadaan jaminan masa depan
- Ketidakmampuan dan ketidakberuntungan sosial
a. 1, 2 dan 5b. 1, 2 dan 4c. 3, 4 dan 5d. 1, 3 dan 4e. 1, 3 dan 2
Jawaban: C
Untuk diketahui, kumpulan soal ini hanya contoh dan tidak menjamin muncul pada seleksi PPPK Guru 2022, serta kunci jawaban tidak mutlak menjamin kebenarannya.
(*)