GridHot.ID - Asam lambung naik atau refluks asam terjadi ketika asam lambung mengalir naik ke kerongkongan.
Refluks asam yang tak kunjung membaik disebut gastroesophageal reflux disease (GERD).
Gejala GERD meliputi nyeri dada, batuk, dan kesulitan menelan, terutama saat berbaring.
Dilansir dari webmd.com, makanan memiliki efek yang besar pada GERD.
Ada daftar panjang makanan yang harus dihindari penderita GERD, termasuk cokelat, bawang, makanan asam, dan daging merah.
Tetapi, makanan lain seperti dada ayam, jahe, semangka, beras merah, dapat membantu meredakan atau setidaknya tidak memperburuk GERD atau asam lambung kronis.
Berikut ulasan lengkap soal makanan yang membantu meringankan GERD.
1. Dada ayam
Dada ayam kaya protein tapi rendah lemak.
Dada ayam juga mudah dicerna.
Pastiken melepas kulitnya sebelum dimasak dan dikonsumsi.