Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Maag Saat Puasa Memang Menyiksa, Konsumsi 6 Makanan Ini Saat Sahur dan Berbuka Agar Lambung Nyaman Selama Beribadah

Angriawan Cahyo Pawenang - Minggu, 19 Februari 2023 | 11:42
Ilustrasi beribadah di saat puasa
UNsplash

Ilustrasi beribadah di saat puasa

Yogurt menjadi salah satu makanan yang aman dikonsumsi oleh penderita maag, karena mengandung probiotik yang dapat membasmi H. pylori.

Sebanyak 86 persen responden penelitian yang mengonsumsi yogurt menunjukkan bahan makanan ini mampu menghilangkan bakteri H. pylori, dibandingkan dengan yang tidak memakannya.

Yogurt memiliki bakteri baik yang meningkatkan kemampuan tubuh dalam melawan bakteri di dalam perut.

Selain yogurt, beberapa makanan yang mengandung probiotik, yakni kimchi, kombucha, dan kefir.

3. Sereal dan gandum

Sereal dan gandum sangat aman dikonsumsi oleh penderita maag, sebab kedua makanan itu tidak memperparah kondisi dan gejala penyakit maag.

Sereal yang mengandung serat tinggi dan tidak diproses terlebih dahulu, seperti beras merah, quinoa, dan oatmeal, dipercaya bisa membantu buang air besar secara teratur.

4. Daging sapi, ikan, dan ayam

Daging sapi tanpa lemak, ayam tanpa kulit, atau ikan dianggap aman dikonsumsi oleh penderita penyakit maag. Selain itu, daging yang tidak digoreng, tetapi dipanggang atau direbus sangat dianjurkan.

5. Teh hijau dengan madu

Mengonsumsi teh hijau dengan madu murni yang hangat, memiliki banyak manfaat untuk meredakan penyakit maag. Pasalnya, air hangat bisa menenangkan dan membuat sistem pencernaan bekerja lebih baik.

Baca Juga: Singgung Nama Baik Brigadir J, Keluarga Yosua Minta Kenaikan Pangkat 2 Tingkat hingga Rumah di Duren Tiga Dijadikan Ini

Source :Kompas.com Tribun Toraja

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x