Gridhot.ID - Viralnya kasus temuan mayat wanita di dalam gudang apotek Kimia Farma Samarinda kini terus diselidiki polisi.
Sebelumnya mayat seorang wanita ditemukan di dalam gudang obat apotek Kimia Farma di Jalan Hidayatullah, Samarinda, Kalimantan Timur.
Penemuan tersebut menggegerkan banyak pihak.
Bahkan pihak keluarga sampai berdemo di depan apotek Kimia Farma Samarinda tersebut.
Hal tersebut terjadi karena sempat ada pergulatan antara pihak manajemen dengan keluarga korban.
Keluarga korban meminta rekaman CCTV untuk mengetahui penyebab kematian, namun pihak manajemen apotek menolaknya.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, Direktur Operasional KFA Muhardiman mengatakan, jenazah perempuan berinisial BMJ ditemukan pada Minggu (18/3/2024) di gudang obat yang menjadi tempat penyimpanan barang bekas. Gudang ini tidak dipakai untuk operasional harian.
Ia menyatakan, pihaknya proaktif mengusut kasus tersebut. Sejak ditemukannya jasad almarhumah, di hari yang sama pihaknya segera melaporkan kepada pihak berwajib.
"Manajemen segera memerintahkan seluruh pegawai apotek untuk kooperatif dengan aparat kepolisian untuk menyelesaikan kasus ini secara transparan dengan memberikan semua data dan informasi pendukung. Tidak ada yang ditutup-tutupi," ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (21/3/2024).
Muhardiman menyebut, KFA Unit Bisnis Samarinda telah memberikan seluruh informasi dan bukti-bukti yang diperlukan, termasuk rekaman CCTV apotek.
Lebih lanjut dia menjelaskan bahwa pergantian pimpinan KFA Hidayatullah tidak ada hubungannya dengan peristiwa tersebut.