Namun, Pandra mengatakan, aparat kepolisian dibantu TNI memang menyisir beberapa titik di Bandar Lampung.
"Tapi enggak ada sweeping ya. Ini hanya giat cegah dan tangkal," kata Pandra.
Pandra menyebutkan, kegiatan cegah dan tangkal itu adalah upaya preventif dari pengamanan aksi demonstrasi buruh yang berlangsung hari ini.
"Jangan sampai ada yang tidak memiliki identitas maupun identitasnya meragukan, yang bisa membahayakan aksi penyampaian pendapat. Apakah benar mereka buruh, apakah murni ingin menyampaikan pendapat," kata Pandra.
Hal senada disampaikan Komandan Kodim 0410 Bandar Lampung Kolonel Romas Herlandes.
Dia mengatakan, pihaknya membantu kepolisian untuk patroli di sejumlah tempat di Bandar Lampung.
"Kita memang patroli yang bersifat imbauan kepada adik-adik kita untuk kesadaran mereka. Jika tidak ada keperluan, untuk membubarkan diri dan jangan melakukan kegiatan yang menimbulkan kericuhan," kata Romas.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Beredar Video Mahasiswa di Lampung Diduga Diculik, Ini Kata Polda (*)