Find Us On Social Media :

Hasil Korupsi Asabri Dibelikan Aset Rp 56 Miliar di Boyolali, Modus Cuci Uang Tersangka SWJ Dibongkar MAKI: Bawa Uang Pakai Koper dari Jakarta dan Dinamai Orang Lain

Aktivis MAKI saat membeberkan temuan soal aset tersangka PT Asabri yang tersebar di Boyolali di di Rumah Makan Ayam Goreng Toh Joyo Manahan Solo, Senin (15/2/2021).

MAKI lanjut Boyamin, mengirimkan daftar aset yang diduga kuat terkait SWJ kepada Penyidik Pidsus Kejagung melalui online.

"Aset-aset yang dibeli pada 2016 hingga 2020 tetapi diatasnamakan warga asal Simo, Boyolali berinisial RM, istri dari WY," paparnya.

Untuk peralihan hak atas tanah sebagian besar diduga diurus oleh Notaris CDR beralamat kantor di Desa Pengging, Kecamatan Banyudono, Kabupaten Boyolali.

Baca Juga: Baru Diangkat Jadi Komisaris Utama Asabri, Politikus Gerindra Fary Djemi Francis Sudah Dapat 3 Tugas Penting yang Wajib Diselesaikan, Siap-siap Kelola Uang Prajurit Satu Indonesia

Saat disinggung kenapa SWJ memilih Boyolali, Boyamin menyebut jika tersangka pernah menjabat di Boyolali sebelum menjadi Direksi PT Asabri.

"Dugaannya karena pernah menjabat di Boyolali," ujar dia.

Selain di Kabupaten Boyolali, MAKI juga menemukan 2 aset properti di permukiman mewah di Solo Baru, Kabupaten Sukoharjo meskipun masih didalami.

"Hanya saja sudah lama berpindah tangan, tapi tetap kita dalami," tutur dia.