Find Us On Social Media :

Lima Tahun Lalu Kasus Kopi Sianida Sempat Hebohkan Publik, Begini Kabar Terbaru Jessica Kumala Wongso yang Divonis 20 Tahun Penjara, Pengacara Otto Hasibuan: Saya Sedih...

Jessica Kumala Wongso

Dilansir dari TribunPekanbaru.com, Jessica Kumala Wongso tampak menjadi pendiam setelah kasus pembunuhan yang menyeret namanya itu.

"Jessica belakangan ini setelah sidang putusannya jadi lebih banyak di kamar aja," kata Ika Yusanti, Kepala Rutan Pondok Bambu saat itu, saat dihubungi, Sabtu (19/11/2016).

Petugas lapas pun tidak tahu pasti apa yang menyebabkan Jessica Kumala Wongso berubah.

"Mungkin merenung atau berdoanya sekarang di kamar. Jess (Jessica Kumala Wongso) keluar kamar kalau dibesuk sama orangtuanya aja," kata dia

Baca Juga: Sate Kirimannya Salah Sasaran hingga Bunuh Bocah 10 Tahun, Wanita Pengirim Makanan Beracun di Yogyakarta Akhirnya Ditangkap, Ini Sosoknya yang Misterius

Sejak awal masuk ke Rutan Pondok Bambu pada 27 Mei 2016, Jessica Kumala Wongso, terbilang rajin bersembahyang di vihara setiap pagi dan sire,

Bahkan, ia mengajak ibunda dan pamannya untuk bersembahyang bersama di vihara rutan sehari sebelum sidang vonis kasusnya.

Jessica sempat menyatakan kepada ibunda dan penasihat hukumnya, bahwa dirinya yakin akan divonis bebas.

Namun, takdir berkata lain.

Pasalnya dalam sidang putusan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada 27 Oktober 2016 .

Jessica terbukti bersalah atas pembunuhan berencana terhadap sahabatnya, Wayan Mirna Salihin.

Baca Juga: Ingat Jessica Kumala Wongso? Divonis 20 Tahun Penjara, Pembunuh Wayan Mirna Salihin dengan Kopi Sianida Itu Ungkap Penderitaannya: Saya Seperti Sampah...