Find Us On Social Media :

Jadi Kiblat Pertama Umat Islam, Masjid Al-Aqsa Menyimpan 7 Fakta Mengejutkan Ini, Dunia Arab Kutuk Kebrutalan Polisi Israel di Masjid Suci

Pasukan keamanan Israel maju di tengah bentrokan dengan jemaah di Masjid Al-Aqsa

Bentuknya saat ini dibangun pada abad ketujuh oleh khalifah Islam kedua, Omar, di situs Kuil Yahudi Kedua yang dihancurkan Romawi sekitar tahun 70 Masehi.

Situs tersebut dihormati dalam Yudaisme karena di dalamnya ada Kuil Pertama dan Kedua. Dalam bahasa Ibrani disebut Har HaBayit atau Temple Mount.

Menyimpan berbagai sejarah dan peristiwa, berikut ini fakta-fakta Masjid Al-Aqsa:

Baca Juga: Palestina Pun Dibuat Luluh dengan Wibawanya, Joe Biden Perlahan Perbaiki Hubungan AS dengan Timur Tengah, Dana Bantuan yang Dipotong Trump Dikembalikan hingga Solusi Konflik Israel

1. Kiblat pertama bagi umat Islam

Kini Umat Muslim berdoa ke arah Ka'bah di Arab Saudi, namun di masa sebelumnya, arah yang harus dihadapi selama salat adalah ke arah Tempat Suci di Yerusalem, yaitu tempat Al-Aqsa sekarang berdiri.

Nabi Muhammad kemudian diperintahkan untuk mengambil Ka'bah sebagai kiblat melalui Surat Al-Baqara, sehingga beralihlah kiblat Umat Muslim ke Ka'bah di Arab Saudi.

2. Terdiri bukan hanya satu masjid

Meski Al-Aqsa sering dianggap sebagai bangunan tunggal, nyatanya situs tersebut sebenarnya terdiri dari beberapa masjid, seperti Masjid Buraq dan Masjid Marwani.

Untuk menghindari kebingungan, kompleks yang lebih luas di mana Al-Aqsa berada biasanya disebut sebagai Al-Haram Ash-Sharif (Tempat Suci Yang Mulia).