Find Us On Social Media :

Bela Mulan Jameela Soal Karantina, Hillary Brigitta Samakan Kedudukan Presiden dengan Anggota Dewan, Pimpinan DPR Bereaksi Keras: Itu Berlebihan!

Anggota Komisi I DPR RI Fraksi Partai NasDem Hillary Brigitta Lasut

Ketua Umum PKB itu pun mengusulkan agar seluruh masyarakat dapat menjalani karantina mandiri setelah pulang dari luar negeri. Dengan begitu, tidak hanya berlaku bagi pejabat publik.

"Sekarang yang penting (karantina) mandiri saja semua, bukan cuma DPR yang mandiri saja," ujar Muhaimin.

Muhaimin menyatakan demikian karena mengaku selama ini mendapat banyak keluhan dari masyarakat mengenai mahalnya biaya karantina di hotel.

Itu sebabnya Muhaimin lantas mengusulkan agar masyarakat umum juga diperbolehkan untuk melakukan karantina secara mandiri.

Baca Juga: Bongkar Kronologi Runtut Perjalanan Mulan Jameela, Sosok Ini Tuding Istri Ahmad Dhani Kabur Karantina Usai Boyong Keluarga Liburan di Turki

"Kalau bisa, sekarang daripada biaya mahal lebih baik karantina mandiri dengan kontrol, semua saja, semua, supaya tidak terlampau mahal," ucap Muhaimin.

Jika masyarakat umum dapat melakukan karantina mandiri, kata Muhaimin, maka tugas pemerintah selanjutnya hanya mengawasinya saja agar mereka tetap disiplin.

Muhaimin menjelaskan pengawasan oleh pemerintah itu dapat dilakukan menggunakan teknologi global positioning system (GPS) atau melakukan inspeksi mendadak.

"Jadi tidak hanya DPR ya, semua, kita usulkan kepada pemeirntah semua yang karantina adalah karantina mandiri, murah tapi kontrol ketat," ujar Muhaimin.

(*)