Find Us On Social Media :

Shandy Purnamasari Sempat Curhat Soal Ujian dan Singgung Soal Perlakuan Suaminya Sebelum Umumkan Akan Berpisah dengan Gilang Widya Pramana: Hidup Memang untuk Diuji

Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari

"Doakan kita bisa memetik pelajaran dan jadi pelajaran juuga untuk kita semua," imbuhnya.

Beberapa hari sebelum mengumumkan kabar perpisahannya tersebut, Shandy Purnamasari rupanya sempat curhat yang menyinggung soal suami dan ujian.

Dilansir dari Grid.id, hal itu diketahui melalui postingan video yang diunggah Shandy Purnamasari di akun Instagram pribadinya, pada Rabu (20/7/2022).

Pada keterangan unggahannya itu, Shandy Purnamasari berbagi pesan bijak mengenai rasa syukur di balik setiap ujian dalam kehidupan.

"Kadang kita hanya terfokus sama satu masalah sehingga energi dan waktu terkuras," tulis Shandy Purnamasari.

"Padahal di balik itu ada banyak yang kita ga sadar untuk bisa disyukuri," lanjutnya.

 Baca Juga: Tak Terima Diminta Ganti Rugi Rp 37 Miliar ke Putra Siregar, Shandy Purnamasari Bak Cium Keanehan hingga Pertanyakan Keadilan: Kami Lebih Dulu Ada!

Sebagai contohnya, Shandy Purnamasari menyebut sosok sang suami yang baik hati sebagai salah satu hal yang disyukuri dalam hidupnya.

"Contohnya punya suami yang baik masyaallah, adem ayem yang mungkin didambakan keluarga lain," tulis Shandy Purnamasari.

"Hal yang seharusnya disyukuri tapi suka ketutup sama masalah kita mulu," imbuhnya.

Shandy Purnamasari lantas menyimpulkan bahwa ujian hidup merupakan bagian dari berkah yang patut untuk disyukuri.