Find Us On Social Media :

Sakit Tenggorokan Akibat Asam Lambung, Ini 4 Cara Mengatasinya Tanpa Obat 

Ilustrasi sakit tenggorokan akibat asam lambung

Ketika asam lambung kambuh, perbanyaklah minum air hangat seperti teh atau kuah sup yang berkaldu dan kaya nutrisi.

Dikutip dari laman Cleveland Clinic, minuman hangat bisa membantu menghilangkan cairan yang menempel pada membran esofagus dan membuat makanan dan minuman bisa tertelan lebih lancar.

Terapi dengan air dingin sebenarnya juga menunjukkan hasil yang positif pada beberapa orang.

Manfaat dan khasiatnya kurang lebih sama dengan menyesap air hangat. Jadi pilihlah suhu air sesuai dengan kenyamanan Anda.

2. Berkumur dengan air garam

Jika nyeri tenggorokan tak juga reda, Anda bisa mencoba berkumur dengan air hangat.

Garam bisa meredakan iritasi dan pembengkakan yang terjadi di saluran tenggorokan Anda.

3. Berkumur dengan baking soda

Caranya hampir sama dengan berkumur menggunakan air garam. Yaitu ambil air hangat dan beri beberapa sendok baking soda.

Kemudian berkumurlah dengan kepala mendongak hingga cairan menyentuh bagian teratas tenggorokan.

Baking soda bekerja efektif meredakan iritasi yang terjadi akibat asam lambung.

Baca Juga: Benarkah Asam Lambung Kronis Picu Lidah Bewarna Putih? Ini Fakta Ilmiahnya