Semua 435 kursi DPR akan dipilih pada bulan November, jadi susunan Kongres berikutnya masih belum diketahui.
Tidak ada calon pemenang yang meninggal setelah pemilihan kecuali sebelum pelantikan.
Contoh pada tahun 1872, ketika Horace Greeley meninggal pada 29 November, beberapa minggu setelah kalah dalam pemilihan dari Ulysses Grant.
Sebanyak 66 suara elektoral yang diperoleh Greeley sebagian besar terbagi di antara pasangannya dan kandidat kecil lainnya.
5. Apa yang terjadi jika seorang presiden terpilih meninggal atau menjadi tidak berdaya setelah Kongres AS mengesahkan hasilnya?
Di bawah Konstitusi AS, seorang presiden terpilih dilantik pada 20 Januari, dua minggu setelah Kongres AS mengesahkan hasilnya.
Jika presiden terpilih meninggal, wakil presiden terpilih akan dilantik pada 20 Januari.(*)
Artikel ini sudah tayang di kontan.co.id dengan judul "Bagaimana nasib pemilihan presiden AS jika kandidat presiden AS meninggal dunia?"