Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tahun 2022 Hanya Dibuka Seleksi P3K, Berikut Contoh Soal PPPK Guru, Pilihan Ganda Kompetensi Teknis Lengkap dengan Pembahasan

Candra Mega Sari - Minggu, 15 Mei 2022 | 07:13
Aturan kerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) tahun 2022
Instagram @gocpns2021

Aturan kerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) tahun 2022

Gridhot.ID - Pemerintah melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) memastikan tidak ada rekrutmen CPNS tahun 2022.

Menpan RB Tjahjo Kumolo menyampaikan, pada 2022, pemerintah hanya akan merekrut Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru dan Non Guru.

"Untuk seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) tahun 2022, pemerintah fokus melakukan rekrutmen PPPK, dan di tahun ini, formasi untuk CPNS tidak tersedia," ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Rabu (19/1/2022).

"Untuk itu, berbagai kebijakan tengah disusun sebagai dasar kebijakan dalam pelaksanaan seleksi CASN tahun 2022," imbuh dia.

Adapun seleksi CASN 2022 akan difokuskan untuk merekrut tenaga pendidik, tenaga kesehatan dan tenaga penyuluh.

Mengutip TribunJatim.com, ada4 materi yang diujikan pada seleksi PPPK Guru di antaranya yaitu seleksi kompetensi teknis, manajerial, sosial kultural dan wawancara.

Berikut ini contoh soal tes PPPK kompetensi teknis untuk guru dikutip dari Kitalulus.com.

Dengan contoh soal latihan PPPK ini, Anda bisa mengasah kemampuan dan meningkatkan kemampuan diri sebelum menghadapi tes.

Adapun pertanyaan tentang kemampuan kompetensi teknis di antaranya mencakup tentang pengetahuan calon guru terkait sistem ajar kepada siswa dan bagaimana penilaian yang harusnya guru berikan kepada kinerja siswanya.

Baca Juga: Bocoran Pendaftaran PPPK 2022, Ada 3 Formasi yang Akan Dibuka, Berikut Bank Soal Contoh Kompetensi Teknis Disertai Kunci Jawaban

1. Guru mengadakan penilaian yang mengacu pada kriteria yang telah ditetapkan dan mencakup semua aspek kompetensi baik afektif kognitif dan psikomotorik itu adalah prinsip penilaian...

a. Beracuan kriteria dan menyeluruhb. Beracuan kriteria dan sistematisc. Akuntabel dan menyeluruhd. Objektif dan menyeluruh

Kunci Jawaban A

Menyeluruh berarti penilaian mencakup semua aspek kompetensi.Beracuan kriteria artinya penilaian berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan.

2. Hasil pengolahan nilai Bahasa inggris oleh Pak Rudi menampilkan bahwa dari 32 siswa kelas 7 ternyata 28 siswa memperoleh nilai di atas atau mencapai KKM. KKM yang di tetapkan untuk pelajaran Bahasa inggris adalah 70. dan 4 siswa mendapat nilai dibawah KKM yang ditetapkan. Dari ilustrasi diatas penilaian yang demikian disebut penilaian...

a. Penilaian acuan patokanb. Penilaian acuan normac. Penilaian obyektifd. Penilaian terpadue. Penilaian menyeluruh

Kunci Jawaban A

PAP merupakan suatu cara menentukan kelulusan siswa dengan menggunakan sejumlah patokanDidasarkan pada batas kelulusan (KKM) Penilaian Acuan Norma (PAN) adalah penilaian yang dilakukan dengan mengacu pada norma kelompok atau nilai-nilai yang diperoleh siswa dibandingkan dengan nilai-nilai siswa lain dalam kelompok.Terpadu, berarti penilaian oleh pendidik merupakan salah satu komponen kegiatan pembelajaran.Menyeluruh dan berkesinambungan, berarti penilaian mencakup semua aspek kompetensi.Objektif, berarti penilaian didasarkan pada prosedur dan kriteria yang jelas tanpa dipengaruhi oleh subjektivitas penilai.

Baca Juga: Tak Ada Seleksi CPNS 2022, Pemerintah Hanya Rekrut PPPK untuk 3 Formasi Ini, Berikut Gajinya dari Golongan I Hingga XVII

3. Dalam memberikan nilai pada penilaian harian Pak Aan Guru bahasa Jawa melakukan pengkategorian. Siswa yang skor tesnya dibawah 40 maka mendapat nilai 70, skor antara 40 sampai 50 mendapat nilai 80 dan skor diatas 50 maka diberikan nilai 90.

a. Penilaian acuan Patokanb. Penilaian acuan normac. Penilaian obyektifd. Penilaian terpadue. Penilaian menyeluruh

Kunci Jawaban B

PAP merupakan suatu cara menentukan kelulusan siswa dengan menggunakan sejumlah patokanDidasarkan pada batas kelulusan (KKM) Penilaian Acuan Norma (PAN) adalah penilaian yang dilakukan dengan mengacu pada norma kelompok atau nilai-nilai yang diperoleh siswa dibandingkan dengan nilai-nilai siswa lain dalam kelompok Terpadu, berarti penilaian oleh pendidik merupakan salah satu komponen kegiatan pembelajaran.Menyeluruh dan berkesinambungan, berarti penilaian mencakup semua aspek kompetensi Objektif, berarti penilaian didasarkan pada prosedur dan kriteria yang jelas tanpa dipengaruhi oleh subjektivitas penilai

4. Langkah langkah menulis soal tes uraian sebagai berikut kecuali....

a. Melakukan analisis KI dan KD serta indikatorb. Mendefinisikan tujuan-tujuan pembelajaran dan lingkup bahan ajar yang mestinya diungkapc. Menyusun kisi-kisid. membuat atau menulis soale. Membuat pedoman penskoran

Kunci Jawaban A

Langkah langkah menulis soal tes uraian:

  • Mendefinisikan tujuan-tujuan pembelajaran dan lingkup bahan ajar yang mestinya diungkap
  • Menyusun kisi-kisi
  • Membuat atau menulis soal sekaligus dengan kunci jawaban
  • Mengorganisasikan tes menurut tipe-tipe soal yang dibuat
  • Membuat petunjuk pengerjaan soal dan penskoran
  • Mengadakan uji coba
  • Merevisi soal
Baca Juga: Tak Kalah dari PNS, Besaran Gaji dan Tunjangan PPPK Guru Golongan I Hingga XVII Menggiurkan, Minimal Kantongi Rp 1,7 Juta, Berikut Daftarnya

5. Pernyataan yang betul untuk tes formatif adalah...

a. Nilai maksimum adalah nilai jumlah adanya soalb. Nilai minimum adalah sejumlah adanya soalc. nilai maksimum butir soal benar adalah 1d. Nilai minimum butir soal benar adalah 1

Kunci Jawaban C

Tes formatif dimaksudkan untuk memantau sampai sejauh mana peserta mencapai kemajuan belajar. Kemajuan belajar dinilai dari perkembangkan siswa menguasai setiap indikator kompetensi. Indikator butir soal yang benar kita nilai 1 yang belum benar kita nilai 0. Maka nanti akan terlihat kompetensi yang belum tercapai.

6. Berikut adalah tugas dan kewenangan satuan pendidikan dalam penilaian hasil belajar peserta didik kecuali....

a. Menetapkan standar ketuntasan belajar yang harus dicapai peserta didikb. Menetapkan kriteria kenaikan kelas c. Menetapkan kriteria kelulusan peserta didikd. Melakukan penilaian akhir dan ujian sekolahe. Menjadi panitia pelaksana ujian nasional tingkat satuan pendidikan

Kunci Jawaban E

Panitia pelaksana ujian nasional tingkat satuan pendidikan ditetapkan oleh dinas pendidikan.

Untuk diketahui, kumpulan soal ini hanya contoh dan tidak menjamin muncul pada seleksi PPPK 2022, serta kunci jawaban tidak mutlak menjamin kebenarannya.

Baca Juga: Tidak Ada Ujian SKD dan SKB, Seleksi PPPK 2021 Beda dari Tes CPNS, Berikut Bocoran Materi, Nilai Ambang Batas dan Jumlah Soalnya

(*)

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x