GridHot.ID - Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik sempat melakukan pemeriksaan terhadap Irjen Ferdy Sambo di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat pada 12 Agustus 2022 lalu.
Adapun Ahmad Taufan Damanik ditemani dua Komisioner Komnas HAM lainnya yakni Choirul Anam dan Beka Ulung Hapsara, serta tiga orang staf.
Diketahui dari Tribunmedan.com, malam pemeriksaan tersebut, Irjen Ferdy Sambo berkali-kali meminta maaf.
Ketua Komnas HAM juga sempat murka kepada Ferdy Sambo.
Taufan mengaku murka lantaran Sambo pernah memanggil salah satu komisioner Komnas HAM, yaitu Choirul Anam pada Senin (11/7/2022).
Pertemuan Ferdy Sambo dan Anam itu terjadi sebelum kasus Brigadir J mencuat ke publik.
Taufan menjelaskan, pada tanggal 11 Juli 2022 sekira pukul 12 siang, Anam yang ditugaskannya menjadi liaision officer (LO) terkait kerja sama Komnas HAM dengan Polri sempat meminta izin untuk bertemu Sambo.
Taufan pun memberikannya izin karena memang Anam yang bertugas untuk itu.
Dikutip dari Tribunnews.com, Taufan menjelaskan selama ini Anam adalah orang yang sangat disiplin dalam melaporkan pekerjaan kepadanya.
Hal tersebut, kata dia, termasuk dengan tugasnya sebagai LO Komnas HAM dalam kerja sama dengan Mabes Polri terkait pengawasan.
"Dia kan saya kasih tugas untuk itu, maka dia pergi. Saya bilang dia paling disiplin ini. Misalnya mau pergi atau setelah pulangnya," kata Taufan.