Gridhot.ID - Jasad yang ditemukan tanpa identitas di aliran Kanal Banjir Timur (KBT), Cakung Barat, Jakarta Timur pada Jumat (10/11/2023) akhirnya terungkap identitasnya.
Jasad itu diketahui bernama Disa Dwi Yarto (38) yang merupakan seorang pegawai MRT Jakarta (Perseroda).
Benar saja, mayat yang ditemukan penuh dengan luka di antaranya di leher, dada dan tangan itu ternyata korban pembunuhan.
Melansir dari Kompas TV, Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya telah menangkap 3 pelaku pembunuhan Disa pada malam di hari yang sama.
Ketiga pelaku yang ditangkap masing-masing berinisial R (29), IS (31) dan JS (48).
Tim Resmob Polda Metro Jaya menangkap pelaku R dan IS di salah satu hotel di Cilegon, Banten. Sedangkan pelaku JS ditangkap di rumahnya.
Kasubdit Resmob Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya AKBP Titus Yudho Ully mengungkapkan peran ketiga pelaku dalam pembunuhan Disa.
"Resmob PMJ mengamankan tiga tersangka yang berinisial R sebagai pihak yang memiliki Ide, IS eksekutor, JS sebagai penadah," kata Titus melalui keterangan resminya pada Minggu (12/11/2023).
Titus menjelaskan detik-detik Disa dibunuh oleh ketiga pelaku berawal ketika korban hendak pulang usai gagal melaksanakan transaksi jual beli mobil secara cash on delivery atau COD.
Menurut Titus, korban dan pelaku gagal menyepakati pembelian mobil Toyota Fortuner tahun 2020 karena bukti transfer pembelian mobil yang ditunjukkan para pelaku ternyata sudah diedit alias palsu.
Saat itu, kata Titus, korban tidak percaya dengan bukti transfer yang sudah ditunjukkan itu. Akhirnya, korban pun memilih pulang.