Find Us On Social Media :

Pengorbanan Luhut Pandjaitan untuk Negara, Buka Pintu Rezeki Indonesia Lewat Kerjasama dengan China, Sang Menteri Kini Tak Bisa Rayakan Ulang Tahun Istri ke-71 Karena Harus Dikarantina

Luhut bersama sang istri

Saya pernah berjanji padanya bahwa selepas saya selesai bertugas di 2024 nanti, saya tidak akan menjabat lagi karena saya berpikir sudah waktunya saya menikmati hidup dengan fokus mengurus Yayasan Del, cita-cita hidup kami.

Sekaligus saya ingin memberikan contoh bahwa sebagai pejabat negara, jika sudah purna tugas alangkah lebih baiknya menikmati hidup dan tidak ikut mengurusi pekerjaannya lagi.

Karena saya percaya bahwa semua yang di bawah langit ada waktunya, dan jika sesuatu memang ditakdirkan untuk tidak lagi menjadi milik kita, mengapa kita harus terus mengejarnya?

Harapan saya semoga istri saya selalu sehat, tetap Bahagia bersama saya sehingga kami bisa merayakan hari ulang tahun pernikahan kami yang ke-50, tahun depan.

Selamat Ulang Tahun Istriku, I’m so Lucky to Have You."

Kunjungan ke Yunan

 Baca Juga: Disebut Pukul Hingga Jambak Istri Karena Perkara HP, Pak Kades di Tuban Nyatakan Hal Sebaliknya: Ya Biarkan Saja

Seperti diberitakan Kompas.com, Luhut Binsar Pandjaitan diutus oleh Presiden Joko Widodo untuk melakukan kunjungan resmi ke Yunan.

Kunjungan tersebut dalam rangka untuk menemui Menteri Luar Negeri China Wang Yi, dan berlangsung pada tanggal 9 hingga 10 Oktober 2020.

Dalam keterangan tertulis Kemenko Maritim dan Investasi dijelaskan, berbagai permasalahan penting dibahas dalam pertemuan bilateral tersebut.

Pertemuan itu membahas di antaranya soal perdagangan dan investasi, kesehatan, vaksin, pendidikan dan riset, e-commerce, kecerdasan buatan, serta pertukaran budaya dan masyarakat.

Selain itu, keduanya juga ingin agar masing-masing negara makin erat dan bersinergi dalam menghadapi situasi dunia di tengah pandemi.