Find Us On Social Media :

Nama Juliari Batubara Sempat Bertengger di Jajaran Menteri Terbaik Versi Charta Politika, Akun Twitter Yunarto Wijaya Disambangi Netizen Usai Sang Menteri Dicokok KPK

Yunarto Wijaya, pemimpin lembaga survei dan riset Charta Politika

GridHot.ID - Menteri Sosial Juliari Batubara baru-baru ini ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus dugaan suap bantuan sosial covid-19.

Namun, belakangan ini Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya justru menjadi 'bulan-bulanan' warganet.

Hal tersebut terjadi setelah beredarnya tangkapan layar pemberitaan lembaga surveinya pernah menempatkan Menteri Sosial Juliari Batubara sebagai salah satu menteri terbaik.

Baca Juga: Menterinya Lagi-lagi Terjerat Korupsi, Presiden Joko Widodo Gercep Tunjuk Muhadjir Effendy Jadi Menteri Sosial Ad Interim: Saya akan Menunjuk Menko PMK

Akun Twitter Yunarto pun ramai dikunjungi warganet sejak Minggu (6/12/2020) hingga Senin (07/12/2020).

Mereka mempertanyakan tentang kredibilitas lembaga survei Charta Politika, termasuk Yunarto Wijaya, yang pernah memuji penyaluran bantuan sosial yang dilakukan Kemensos.

Dalam survei yang dilakukan beberapa bulan lalu menunjukkan Juliari Batubara betengger di jajaran tujuh besar menteri terbaik.

Baca Juga: Suaminya Terciduk KPK Gara-gara Embat Uang Bansos Covid-19, Intip Gaya Istri Mensos Juliari Batubara, Selalu Tampil Mempesona Meski Jauh dari Sorotan Media

Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya, saat itu mengatakan, Menteri Juliardi masuk 7 besar menteri terbaik Jokowi di masa covid-19 karena program pengentasan kemiskinan yang digelontorkan Kementerian Sosial tepat sasaran dan memberi dampak positif bagi masyarakat.