Find Us On Social Media :

Presiden Terakhir Uni Soviet si Bintang Iklan Pizza Hut Meninggal Dunia, Punya Peran Sangat Besar dalam Sejarah Perang Dingin, Ini Profil Lengkapnya

Moskow, Uni Soviet. 14 Maret 1991. Presiden Uni Soviet, Sekretaris Jenderal Partai Komunis Uni Soviet Mikhail Gorbachev memberikan pidato tentang referendum Uni Soviet 1991 tentang masa depan Uni Soviet untuk Central Television.

Dia adalah presiden pertama dan terakhir Uni Soviet, memenangkan pemilihan untuk jabatan tersebut pada Maret 1990 dan mengundurkan diri pada 25 Desember 1991.

Gorbachev memenangkan Hadiah Nobel Perdamaian pada 1990. Setelah mengundurkan diri sebagai presiden Soviet.

Peran Mikhail Gorbachev

Dalam sejarah, peran Mikhail Gorbachev sangatlah besar.

Dia merupakan pemeran utama yang mengakhiri Perang Dingin antara Amerika Serikat (AS) dan Uni Soviet.

Mikhail Gorbachev sendiri menjabat sebagai Presiden Uni Soviet dari tahun 1990 hingga pembubaran Uni Soviet pada tahun 1991.

Secara ideologis, awalnya Gorbachev menganut Marxisme–Leninisme. Namun dia bergerak menuju demokrasi sosial pada awal 1990-an.

Nah, setelah kematian presiden terakhir Uni Soviet ini, sebuah iklan Pizza Hut yang pernah dibintangi oleh Mikhail Gorbachev muncul kembali di Twitter.

Iklan Pizza Hut apa itu?

Dilansir dari newsweek.com via Intisari Online pada Rabu (31/8/2022), di bawah pemerintahan Gorbachev, Uni Soviet mengalami serangkaian reformasi yang akhirnya berakhir dengan keruntuhan negara itu pada tahun 1991.

Pada tahun 1997, Gorbachev memfilmkan iklan Pizza Hut yang disiarkan secara internasional. Akan tetapi tidak disiarkan di Rusia.