"Natalis Tabuni dan Deki Belau (tokoh pemuda) tiba di TKP dan segera mengevakuasi jenazah para korban menuju Puskesmas Sugapa," kata Eko.
Melasir dari Antara, tiga tukang ojek itu dikabarkan ditembak mati KKB pimpinan Lekagak Telenggen.
Bupati Intan Jaya Natalis Tabuni segera menggelar rapat terbatas untuk melakukan penjemputan terhadap tiga jenazah di TKP.
"Sekitar pukul 19.00 WIT, tim penjemput yang terdiri dari Yohakim Joani (Kabag Kesra), Januarius Meisani (Kadis Pariwisata), Kristianus Tebay (Direktur RS) dan Deki Belau (tokoh pemuda) tiba di TKP dan segera mengevakuasi ketiga jenazah ke Puskesmas Boligai dan di otopsi," tutur EKo.
Natalis yang melihat langsung kondisi jenazah mengecam perbuatan biadab kelompok Lekagak Telenggen yang tidak berperikemanusiaan.
Ia juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Intan Jaya untuk tetap tenang dan waspada.
Baca Juga: Tak Ingin Masa Depan 13 Anaknya Tambah Suram, Mantan Ajudan Tinggi KKB Putuskan Kembali ke NKRI
"Kepada para tukang ojek yang beroperasi di wilayah Intan Jaya untuk sementara membatasi kegiatan ojek. Pemerintah Daerah Intan Jaya akan membantu seluruh biaya pemakaman para korban," imbuh Natalis.
Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Herman Asaribab, menyatakan turut berduka cita atas meninggalnya ketiga tukang ojek yang menjadi korban pembunuhan KKB.