Gridhot.ID–NamaGusti Kanjeng Ratu Hemas memang jarang tersorot pemberitaan.
Namun demikian, namaRatu Keraton Yogyakarta ini sempat jadi sorotanketika ia diberhentikan sementara dari Anggota DPD karena ketidakhadirannya dalam beberapa sidang.
Diluar itu, banyak yang belum mengetahui lebih dalam siapa sebenarnya sosok GKR Hemas ini.
Inilah wawancara paling mendalam yang berhasil menggali secara utuh sosok luar-dalam wanita cantik tersebut, juga pemikiran-pemikirannya.
Masa remajanya ternyata luar biasa, urusannya mulai dari berkelahi hingga terjun payung.
Dan ia pun membeberkan kepribadian suaminya, Sultan Hamengku Buwono X.
Saya berasal dari orangtua yang secara realistis sudah jauh dari sentuhan mental dan perilaku kehidupan Keraton.
Keluarga saya memang dari Yogyakarta, tinggal di lingkungan dekat Keraton. Tapi ya itu tadi, kami sudah jauh dari adat-istiadat Keraton.
Eyang Kakung (Kakek. Red) adalah abluli dalem (pelayan istana-Red) di Keraton Yogyakarta. Kalau diurut-urut, beliau mempunyai hubungan darah jauh dengan mendiang Hamengku Buwono III.
Dan kami merasa tak ada gunanya mengelus-elus soal keturunan yang sangat samar-samar ini. Kami sama sekali tak merasa sebagai keturunan Keraton.